Pengenalan Arduino Uno

 Apa itu Arduino ?


Apa itu Arduino Uno?

Arduino Uno adalah salah satu development kit mikrokontroler yang berbasis pada ATmega28.

Arduino Uno merupakan salah satu board dari family Arduino. Ada beberapa macam arduino board seperti Arduino Nano, Arduino Pro Mini, Arduino Mega, Arduino Yun, dll. Namun yang paling populer adalah Arduino Uno.

Arduino Uno R3 adalah seri terakhir dan terbaru dari seri Arduino USB.

Modul ini sudah dilengkapi dengan berbagai hal yang dibutuhkan untuk mendukung mikrokontroler untuk bekerja, tinggal colokkan ke power suply atau sambungkan melalui kabel USB ke PC, Arduino Uno ini sudah siap bekerja.

Arduino Uno board memilki 14 pin digital input/output, 6 analog input, sebuah resonator keramik 16MHz, koneksi USB, colokan power input, ICSP header, dan sebuah tombol reset.

 


Spesifikasi Arduino Uno

Berikut spesifikasi teknis dari Arduino Uno R3 board

  • Mikrokontroler ATmega328
  • Catu Daya 5V
  • Teganan Input (rekomendasi) 7-12V
  • Teganan Input (batasan) 6-20V
  • Pin I/O Digital 14 (dengan 6 PWM output)
  • Pin Input Analog 6
  • Arus DC per Pin I/O 40 mA
  • Arus DC per Pin I/O untuk PIN 3.3V 50 mA
  • Flash Memory 32 KB (ATmega328) dimana 0.5 KB digunakan oleh bootloader
  • SRAM 2 KB (ATmega328)
  • EEPROM 1 KB (ATmega328)
  • Clock Speed 16 MHz

 

Apa Fungsi Arduino Uno?

Sebagaimana kita ketahui, dengan sebuah mikrokontroler kita dapat membuat program untuk mengendalikan berbagai komponen elektronika.

Dan fungsi Arduino Uno ini dibuat untuk memudahkan kita dalam melakukan prototyping, memprogram mikrokontroler, membuat alat-alat canggih berbasis mikrokontorler.

 

Pemrograman Arduino Uno

Memprogram Arduino sangat mudah, karena sudah menggunakan bahasa pemrograman tingkat tinggi C++ yang mudah untuk dipelajari dan sudah didukung oleh library yang lengkap.

Arduino-Uno-project

Panduan lengkap pemrograman Arduino dan contoh contoh programnya dapat dipelajari disini
http://arduino.cc/en/Reference/HomePage

Arduino IDE

Arduino Uno board didukung oleh software Arduino IDE (Integrated Development Environtment).

Dengan Arduino IDE inilah kita melakukan pemrograman, melakukan kompilasi program, debugging dan proses download ke Arduino boardnya.

Dengan sekali klik, program yang sudah kita buat langsung tercompile dan terdownload ke mikrokontroler yang ada di Arduino Board.

Dan Arduino akan langsung bekerja sesuai dengan program yang keinginan kita.

 

Contoh Project dengan Arduino Uno

Ada banyak sekali yang bisa dibuat dengan mudah dengan Arduino,

  • Lampu flip-flop, lampu Lalu-lintas
  • Robot pintar; line follower, maze solver, pencari api, dll
  • Mengontrol motor stepper,
  • Mendeteksi suhu dan mengatur suhu ruang,
  • Jam digital
  • Timer alarm
  • display LCD, dan masih banyak lagi contoh yang lainnya.

Semua bisa dicari di google atau di Youtube proyek-proyek Arduino banyak sekali contohnya.

Arduino-Uno-Robot

 

Apa Kelebihan Arduino Uno?

Arduino Uno dan ekosistemnya punya kelebihan-kelebihan yang membuat hobi elektronika menjadi lebih mudah dan menyenangkan, antara lain:

  • Pengembangan project mikrokontroler akan menjadi lebih dan menyenangkan. tinggal colok ke USB, dan tidak perlu membuat downloader untuk mendownload program yang telah kita buat.
  • Didukung oleh Arduino IDE, bahasa pemrograman yang sudah cukup lengkap librarynya.
  • Terdapat modul yang siap pakai/shield yang bisa langsung dipasang pada board Arduino
  • Dukungan dokumentasi yang bagus dan komunitas yang solid

arduino-uno-colok-ke-usb-pc

 

Source:

Pengenalan Arduino



Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.